Minggu, 02 Desember 2012

Senyum Manis Tanpa Pemanis Buatan

:-)
Yah selalu begitu..
Tetaplah begitu..
Tersenyum selalu..

Apa jadinya hidupku tanpamu
Apa jadinya hidupku tanpa sentuhan lembutmu
Kau yg selalu menemani dengan penuh kehangatan..
Menggenggam erat tanganku, merangkulku saat aku bahkan berpikir tak bisa lagi berdiri, tersenyum lembut saat aku bahkan berpikir aku tak punya lagi senyum itu.
Yah.. Senyum manis itu..
Sesaat setelah 'dia' merenggutnya dengan paksa dariku, marampasny dengan kasar, kemudian menghempaskanny ke tong sampah, senyum yang aku beri dengan tulus, senyum yang hanya aku berikan untuknya..
Menyedihkan.. Semua kasihan melihatnya, bahkan aku pun kasian dengan diriku sendiri.
Terjatuh begitu dalam, menenggelamkan diri dalam hatinya, padahal aku tau bahwa aku tak bisa berenang, hatiku sesak, sesak sekali, layakny seorg yang kehabisan oksigen, aku ingin naik, tapi aku tak bisa, bagaimana ini aku bahkan tak bisa berenang..
Tapi kemudian di tengah keputus asaanku, ada tangan lembut yg mengulurkan pertolongan, sambil tersenyum.. Iyah.. Aku ingat sekali, senyum manis itu.. Dia tersenyum mengulurkan tangannya,
"naiklah, genggam tanganku..naiklah, aku menunggumu.."
Aku merangkak, berjalan pelan, penuh kesakitan, entah aku pun tak tau kenapa begitu sakit, sakit sekali.. Aku merasa seluruh tubuhku lebam penuh luka, berdarah-darah, dan aku baru sadar saat itu, ternyata selama ini aku sakit, aku luka..
Sekuat tenaga aku gapai tangan itu.. Naik ke permukaan pelan2, sambil menahan sakit..
Aku bilang "aku sakit aku kesakitan.."
Lagi2 Dia tersenyum manis dan memeluku erat sekali kemudian berkata
"tak apa, tak apa.. Kau akan sembuh.. Aku yg akan mnyembuhkanmu.. Aku.."
Aku menangis.. Menangis sejadi2nya..
Dg trus berujar.. Aku sakit.. Aku sakit.. Aku sakit.. Aku sakit..sakit sekali..sakit sekali..
Dia memelukku lebih erat.. Terus begitu, sampai aku mulai merasa hatiku hangat, sampai aku merasa hatiku begitu nyaman, lembut sekali disini.. DipelukanMu..
Setelah aku mereda.. Kau kembali tersenyum.. Masih.. Masih dengan senyum itu.. Senyum manis yg begitu lembut.. Lalu kau berlalu, sambil berkata "berdirilah, Aku selalu disini,"(sambil mnunjuk ke dadaku)
Tanpa sadar air mata itu kembali menetes, tpi kali ini bukan karena aku kesakitan, tapi karena aku begitu bahagia sampai air mata pun ikut keluar terharu..
Kalian tau siapa dia?
Bukan.. Bukan 'dia' yang merenggut senyumku, tp Dia yg mengulurkan tangan lembutnya, Dia yg tersenyum manis..
Iya.. Dia adalah Tuhanku, :-)
Ya Tuhan, entah bingkisan apa yang harus aku beri sebagai ucapan rasa syukurku yang tiada terkira untukMu..
Aku hanya bisa berkata "tetaplah disini, bersemayam dalam hatiku, jangan jauh.. Aku tak bisa jauh darimu, aku masih sakit"
Terimakasih utk senyum manisMu.. :-)

Read more...
separador

Sabtu, 01 Desember 2012

Cara memasang emotion di postingan

Hai...hai...
menindaklanjuti janji di postingan sebelumnya.. hehe
tutorial memasukkan emotion ke postingan y.. hm.. kyaknya udah pada ga sabar, Ok ga usah panjang-panjang muqodimahnya.. langsung ajj tutorialnya..
yang harus temen2 lakukan adalah:
1. login ke blog temen2..
2. install Add-ons called Greasemonkey (Download link)
    maka akan muncul kotak dialog berikut:
3. kemudian klik Add to firefox.
    maka akan tampil kotak dialog berikutnya:
    klik instal now
4. kemudian klik restart firefox
5. setelah merestart firefox maka akan muncul kotak dialog seperti
tadaaaaa...

kamu sudah bisa download emotion untuk dipasang di postingan..
hm.. bisa donlot disini    
selamat mencoba 
Read more...
separador

Ngelembur cari emoticon ^^

hem... semaleman mikir gimana caranya biar emot bisa muncul klo kita posting... sejam dua jam tiga jam ga jga berhasil sampe mata sepet karena liat jam udah jam 2 teng tong.. huuuh...
akhirnya tadaaaa....
berhasil... berhasil horeeee....
ok besok posting cara pasang emotnya,, sekarang pamer dikit dlu  hehe....
sekian dulu yah..
its time to bedrest... bye...


Read more...
separador

Indahnya AturanMu ya Allah

"Ya Allah, aku tidak mampu".
ada kalanya inilah antara bait-bait kata yang keluar dari bibir kita tatkala diuji oleh ujianNya.

Sahabatku, dikala hatimu mendung bagaikan awan yang berat dengan titisan-titisan air, yakinlah ada cahaya mentari yang akan menyinari hidupmu selepas itu karena Allah Maha Pengasih, Maha Penyayang.

Seringkaliu kita terlupa untuk memikirkan hikmah di balik apa yang menimpa kita karena kita terlalu larut dalam kesedihan.

Selama Allah ada di dalam hati kita masihkah kesedihan itu ada? masihkah kita ego untuk sekedar menengadahkan tangan kepadaNya? terutama di sepertiga malamnya dan bermunajat padaNya?

Sahabat.. indahnya aturan Allah itu tidak dapat dinilai oleh mata yang terlena oleh dunia.

di saat kita terlena, Allah turunkan ujian tanda sayangNya kepada kita karena hanya dengan ujian hati kita akan lebih terarah untuk mengingat Allah dan bermunajat padaNya.

bukankah Allah sudah berfirman dalam surat Ar-Ra'd: 28:
"(yaitu) orang-orang yang beriman dan hati mereka menjadi tentram dengan mengingat Allah, ingatlah hanya dengan mengingat Allah-lah hati menjadi tentram". [Q.S 13:28]

yakinlah dengan indahnya aturan yang Allah tetapkan untuk kita.

dengan keridhaan dan kesabaran serta berusaha untuk memperbaiki kedaan yang lebih baik adalah kata kunci kepada kehidupan yang diridhai Allah. Keyakinan terhadap indahnya aturan Allah yang ditetapkan kepada kita adalah keyakinan yang mampu membuat semangat kita tidak pernah luntur.

yakinlah sahabat, Allah menyayangimu. Allah merindui ratapanmu kepadaNya di setiap sujudmu. Allah merindui munajatmu kepadaNya di sepertiga malam cintaNya di saat yang lain terlelap dalam tidurnya.

Untukumu sahabatku, Allah menyayangimu dan mendenngar setiap bait doa-doa kita.

Ikhlaskan diri dengan senantiasa berdoa kepadaNya. luapkanlah segala isi hatimu kepadaNya.

Yakinlah, tidak ada yang perlu diragukan dan bertakwalah kepadaNya, kepada Tuhan yang menciptakan dirimu, diri kita dan juga seisi alam ini.

Yakinlah, indahnya tawakal kepadaNya dan halawatul iman itu akan dapat dirasakan oleh orang yang melihat dengan  mata hatinya.

"Indahnya aturanMu ya Allah.. :)
Read more...
separador

Kamis, 22 November 2012

Surat Cinta dari Sahabatku.. ^^

Bantul, 13 Februari 2012
Jika jiwa telah menapaki langit, maka hingga di kehidupan kedua yang akan kita jalani kelak disana, kita akan selalu berbaik sangka kepadaNya. Jika kita sudah berdekat-dekatan denganNya, tak ada lagi ruang untuk kita mempisimisi segala yang dianugerahkan kepada kita. Semua akan kita rawat baik-baik, untuk menumbuhkembangkan cintaNya. Jika sudah begitu, jika sudah begitu besar cintaNya, maka Ia lebih penyayang daripada seorang ibu kepada anaknya. Maka, akankah kita dibiarkan olehNya untuk merasai neraka walau setitik saja? berbaik sangkalah.. ^^

berbaik sangkalah, maka segala daya upaya yang telah dan yang akan kita kerahkan selalu untuk bertaat-taat kepadaNya.

Barakallah fiumurik Febby Eka Putri ^v^
keep moving forward..
^^

"makasih N syang... uhibbukifillah...
Read more...
separador

Kamis, 09 Agustus 2012

Mengapa Harus Bersedih

Assalamu'alaikum wr wb..
dengan menyebut nama Allah yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang.

Allah yang Maha menepati janji. Allah yang Maha menentukan segala sesuatu.

Yang hilang bukan berarti binasa.
Yang pergi bukan berarti hilang selamanya.


Kalau kita ukur - banyak mana yang Allah ambil, dibanding dengan banyak mana yang Allah telah beri kepada kita??

Firman Allah:
"Kalau kita coba hitung nikmat Allah, niscaya tidak akan terhitung banyaknya." - (Ibrahim 14:34)

Mata, telinga, mulut, kaki dan sebagainya. Harta yang melimpah ruah. Alam yang ada di sekitarmu. Apa yang kurang?
Apa yang kurang? saudara. Rumah, kendaraan, anak-anak, semuanya cukup.
Dan apabila musibah menimpa, Allah hanya tarik balik sedikit saja dari kurnia-Nya, mengapa harus berdukacita?
Mengapa harus bersedih? Bukankah itu pertanda bahwa Allah mungkin menggantikan dengan sesuatu yang lebih baik? untukmu.

Allah ambil sedikit karuniaNya dari kamu  Allah gantikan dengan sesuatu yang lain, yang lebih baik. Tidak mustahil. 
Berlapang dadalah kepada Allah, bahwa Allah yang menentukan segalanya. Yakinlah.

Firman Allah:
"Jangan takut, jangan berdukacita." (Al-Ankabut 29:33)

Kadang-kadang manusia bersedih karena beban hidup yang terlalu banyak.
penyakit yang diderita, masalah kuliah, masalah hutang, masalah kendaraan, masalah pekerjaan, masalah keluarga, masalah ini dan itu dan masih banyak lagi.
sedih.. berduka cita.. tertekan.. tenggelam dalam masalah..

 Mengapa harus bersedih? Bukankah hidup ini penuh dengan perjuangan mengatasi segala masalah?
Hidup bermakna kita berhadapan dengan masalah.
Orang yang tidak mau punya masalah maka dia tidak layak untuk hidup di dunia ini.

Masalah yang besar yang tetap akan kita hadapi ialah hasutan iblis dan syaitan. Tidak ada masalah yang lebih besar daripada itu. 

Apakah ada masalah yang lebih besar di dunia ini daripada  hasutan syaitan, dan iblis?
Syaitan yang senantiasa mengajak kita untuk melakukan kejahatan, syaitan yang senantiasa mengajak kita untuk melakukan maksiat.
Itu masalah yang besar. Sebab itu mujahadatun-nafs -- melawan nafsu, melawan syaitan, melawan iblis, itu adalah asas kepada perjuangan jihad manusia di muka bumi ini.
Iblis bersumpah dengan Allah SWT bahwa dia akan mengganggu Bani Adam, dia akan menggoda Bani Adam, dia akan menyesatkan Bani Adam. Mereka akan berusaha melakukan itu secara berkesinambungan, sejak kita kecil, dewasa hingga kembali kepada Allah SWT.
Ini masalah yang perlu kita hadapi. Adapun selain daripada itu anggaplah ia asam garam kehidupan.
Masalah yang kita lalui mematangkan jiwa kita, mematangkan akal kita, mematangkan pribadi kita.
Akhirnya orang yang sudah banyak melalui masalah, dia menjadi manusia yang tenang, karena dia merasa lapang dengan segala penyelesaian yang dia hadapi.
Serahkanlah semua masalah hanya kepada Allah. Kita hanya berusaha, Allah yang menentukan.

So, keep fighting sobat... ^^






Read more...
separador

Jumat, 29 Juni 2012

Cara Mengganti Template di Blog

Assalmu'alaikum.. ^^
hihi...mu bagi-bagi tips nih.. kali ni buat temen-temen yang luagi-luagi suka banget edit edit blog nya biar makin cantik,, dan bingung biasanya buat pemula untuk ganti template. Nah buat yang pada lagi bingung, I'll give u tips untuk merubah template pada blog...
caranya:
1. Masuk terlebih dahulu ke blog kamu
2. Klik Desain
3. Pilih template
5. Pilih cadangkan/pulihkan
6. nah sebelum unggah file template yang sebelumnya sudah kamu donlot ada baiknya file yang lama di save terlebih dahulu untuk antisipasi kalo-kalo nantinya berkas kamu crop/rusak.
7. ok, next pilih file yang mau kamu pasang untuk dijadikan template.
8. pilih unggah
9. simpan perubahan
10. taraaaaa u've a new face on ur blog... ^^

selamat mencoba^^
semoga bermanfaat,, (n_n)
Read more...
separador

Rabu, 27 Juni 2012

Cara Memasang Chatroll di Blog ^^

assalamu'alaikum,,
buat temen-temen nih yang pada suka hias-hias blog, en dirasa ga kumplit klo ga pke chat bsa pasang chatroll di blognya,, biar mkin cantik blognya...
nah caranya gampang beut... hihi
check this out.... =>

1. Buka www.chatroll.com

2. Klik Sign Up

3. Isi data-data yang diperlukan: Username, Password, Email dan Verification Code

4. Nah, sekarang kamu sudah buat ID. Untuk membuat chatnya, klik create a chatroll

5. Isi kolom Name untuk memberikan nama chatmu.

6. Lalu klik Blogger

7. Nah, kamu pilih satu satu script yang diberikan. Add Chatroll to your Blogger Sidebar untuk dipasang diwidget disamping dan Add Chatroll to a Blogger Post untuk dipasang di postinganmu maupun di laman.

8. Untuk mengganti ukuran, angka width (lebar) dan height (tinggi) dapat dirubah sesuai ukuran untuk blogmu.

9. Siap untuk dicopy-paste

Saatnya Memasang Di Sidebar:

1. Login ke www.blogger.com

2. Klik Tata Letak

3. Klik Tambah Gadget

4. Pilih HTML/JavaScript

5. Lalu pastekan kode script yang diberikan tadi

6. Jika sudah disesuaikan ukurannya, klik Simpan

Saatnya memasang di Postingan:

1. Login ke www.blogger.com

2. Klik Entri Baru

3. Lalu pastekan kode script yang diberikan tadi.

4. Jika sudah disesuaikan ukurannya, klik Terbitkan Entri


dannnn.... chatroll siap digunakan,, langsung deh capcuuuussss... (*^_^)
Read more...
separador

Search

Followers

ENTRI POPULER